Dalam merayakan ulang tahun pertama komunitas Barbie De Cycling Team & Golfers digelar event bertajuk Summer Golf di Senayan Golf Club pada Rabu (24/11).
Ketua Barbie De Cycling Team & Golfer Dina Rahayu mengatakan klubnya ini pada mulanya aktif di kegiatan bersepeda.
“Karena gym tutup [dampak pandemi] akhirnya kami melakukan aktivitas bersepeda. Dan kini kami juga bermain golf. Bersepeda dan golf sangat baik karena kita bisa menikmati udara segar dan view-nya juga bagus,” kata Dina.
Penyebutan Barbie ini, menurut pengakuannya, tidak sengaja. “Mungkin karena kami ibu-ibu yang aktif di olahraga dengan tampilan stylish modis dan kebetulan rata-rata berpostur tinggi sehingga mereka menyebut kami Barbie.”
Hadiahnya seru-seru. Selain hadiah hole in one di tujuh hole juga ada grand lucky draw Diamond dari Diamond & Co, TV LED 32 Inch, Sunglasses from Rudy Project, dll.
Untuk event berikutnya Dina mengungkapkan klub Barbie akan menggelar perayaan Valentine’s Day Februari nanti.
DOWNLOAD E-MAGZ GOLFJOY TERBARU GRATIS!













