Keluarga besar marga Huang dunia meramaikan turnamen golf internasional 8th World Huang Clan Golf Tournament di Jababeka Golf and Country Club Cikarang Jawa Barat pada Senin, 24 Juni 2024. Acara yang diselenggarakan oleh Forum Komunikasi Keluarga Besar Huang-Indonesia ini diikuti 148 peserta dari 9 negara, yakni China, Kamboja, Korea Selatan, Filipina, Malaysia, Singapura, Thailand, Taiwan, dan Indonesia.
Pendiri World Huang Clan Golf Loddy Gunadi mengatakan marga Huang merupakan satu-satunya perkumpulan marga yang memiliki turnamen golf internasional.
“Kami pertama kali menyelenggarakan World Huang Clan Golf Tournament di Finna Golf & Country Club Jawa Timur. Acaranya sukses sekali dan berlanjut hingga hari ini sudah yang kedelapan,” kata Loddy.
Lebih lanjut Loddy bercerita, Konferensi Marga Huang Sedunia atau World Huang Conference rutin digelar di negara-negara berbeda.
“Saya berpikir agar ada regenerasi supaya generasi muda ikut join saya adakan pertandingan golf internasional lewat Asosiasi Marga Huang Dunia ini. Mereka menyambut dengan senang sehingga mudah-mudahan dengan pertandingan ini ada tali asih maupun hubungan bisnis lebih akrab lagi dan sebagainya,” kata Loddy.
Ketua panitia 8th World Huang Clan Golf Tournament Efendi Hansen Ng mengatakan Marga Huang memang menjadi pemrakarsa turnamen ini. Meski demikian, teman-teman yang bukan marga Huang tetap menjadi bagian dari keluarga besar Huang sesuai tema besar turnamen “Together Caring and Swinging Compassion”.
“Mari kita jaga persahabatan ini. Semoga keberadaan kita di man pun kita berada membawa keberkahan bagi kita semua,” kata Hansen.
Mr Wong Koon Ho, Ketua Perkumpulan Huang Dunia, mengaku senang sekali bermain di acara ini.
“Saya senang sekali bermain di event ini. Lapangannya cukup bagus. Pelayanannya cukup bagus. Semuanya luar biasa,” kata Wong yang bermain satu grup bersama Hansen.
Pegolf berprestasi marga Huang asal Malaysia Winnie Ng Yu Xuan, 23 tahun, turut bermain di turnamen ini. Winnie telah mengukir prestasi internasional seperti juara di PGM Toyota Tour Corolla Cup 2023 dan PGM Ladies Championship 2022.
“Saya senang dan bangga bisa turut berpartisipasi di turnamen ini,” kata Winnie yang sudah pernah bermain beberapa kali di kompetisi di Indonesia seperti turnamen Enjoy Jakarta dan Asian Games 2018.
“Saya sangat senang berada di Indonesia. Keramahtamahannya luar biasa. Sangat menyenangkan bertemu dengan banyak orang yang begitu ramah di acara ini. Bermain di sini merupakan pengalaman yang sangat berharga bagi saya,” tambah Winnie yang berhasil meraih gelar Best Gross Overall di ajang kali ini.
Sementara itu, Joyada Siallagan, seorang lawyer dan tax consultant yang menjadi sahabat dekat Efendi Hansen, mengapresiasi partisipasi Winnie di acara ini.
“Prestasi Winnie luar biasa. Congratulations Winnie atas prestasi Best Gross Overall,” kata Joyada kepada Winnie.
“Semoga Winnie bisa menjadi inspirasi pagi para ladies golfer Indonesia untuk lebih berprestasi lagi,” tambah Founder Ironcard dan SJS Group ini.
Winnie mencetak skor gross 74 untuk meraih gelar Best Gross Overall, sementara Andy Sjaichudin membukukan skor net 67 (8) untuk meraih gelar Best Net Overall.
