Foto SlideKomunitas

ATTMI Gelar Golf Festival 2021 di Emeralda


Asosiasi Tour & Travel Muslim Indonesia (ATTMI) menyelenggarakan ATTMI Golf Festival 2021 di Emeralda Golf Club, Kamis (8/4/2021). Acara ini diikuti oleh 100 peserta yang tee off-nya dilakukan pada pukul 06:30 WIB.

Turnamen ini menawarkan 4 hadiah hole in one: uang tunai Rp100 juta, 1 unit Toyota Innova, 1 unit Yaris, serta 1 unit Agya.

Hadiah grand prize mencakup 2 paket umroh, 2 paket tour Turki, dan 2 paket tour Bali.

Selain itu, ada banyak hadiah lucky draw seperti peralatan elektronik dan rumah tangga.

Ketua Umum Asosiasi Tour & Travel Muslim Indonesia ATTMI, M. Efrizon, mengatakan ini merupakan pertama kalinya ATTMI menggelar festival golf.

“Alhamdulillah jumlah pesertanya 100 orang atau 25 flight,” kata Bang Ezon, panggilan akrab Efrizon.

Pariwisata termasuk sektor yang terdampak langsung dari pandemi Covid-19.

“Membangkitkan kembali industri pariwisata setelah kurang lebih setahun terdampak gegara Covid-19 adalah peran kita semua terkhusus para pelaku industri pariwisata seperti Asosiasi Tour & Travel Muslim Indonesia atau ATTMI ini,” ujarnya lagi.

Apa upaya yang dilakukan ATTMI dalam menghadapi tantangan pandemi ini?

“Upaya yang kita lakukan adalah mempersiapkan mental dan diri menuju situasi dan kondisi baru yang pastinya akan diberlakukan oleh mitra usaha kita baik di dalam negeri maupun di luar negeri,” kata Bang Ezon.

“Di samping itu dalam kondisi pandemi ini Kita tetep menjalani atau membuka beberapa tujuan wisata dalam negeri seperti labuan Bajo dan luar negeri seperti ke Turki tentunya dengan tetap memprioritaskan perhatian ke prokes Covid-19,” tambahnya.

Peserta bernama Hendry Sulaiman berhasil meraih gelar best nett overall dengan nett 68 hcp 9.  Zulhaimi mencetak skor 74 untuk memenangi gelar best gross overall.

Para Pemenang

Nearest to the pin: Ismed Arifin 110 cm

Longest drive: Dedy Supriadi & Taufik 228 m

Flight C

Best nett 3: Edwin

Best nett 2: Saparuddin

Best nett 1: Hengky Karmanu

Flight B

Best nett 3: H. Didik

Best nett 2: Kuncoro Kukuh

Best nett 1: Tino Hendarto

Flight A

Best nett 3: Ricky F

Best nett 2: Tri Yuwono

Best nett 1: Alwi

Best nett overall: Hendry Sulaiman nett 68 hcp 9

Best gross overall: Zulhaimi gross 74

Related posts

Gobar 15 Special Lebaran PGA Unsoed & Rekan

Hasim

Panbil Cup Pro-Am untuk Percepatan Prestasi Pro Golfer Batam

Syam

Kuta Raja Driving Range Banda Aceh Dibuka Oktober

Syam

Leave a Comment

8 − seven =