FeaturedKomunitas

Kolaborasi Iron Card & OGC Golf Tournament 2021 Series

Untuk menggairahkan industri golf, kita tidak bisa melakukan sendirian. Diperlukan kerja sama dan kolaborasi dengan berbagai stake holder di bidang ini.

Pendiri dan CEO Iron Card Joyada Siallagan menyadari hal ini. Untuk itulah digelar acara bermain golf bersama dengan tajuk Kolaborasi Iron Card & OGC (Olympic Golf Club) Golf Tournament 2021 Series di Klub Golf Bogor Raya, pada Kamis (8/4/2021).

“Meskipun kita masih dilanda pandemi, kita harus tetap bergerak untuk kemajuan industri golf Indonesia. Kita harus menjalin kolaborasi yang baik agar tujuan itu tercapai,” kata Joyada.

Turnamen ini diikuti oleh 70 pegolf dengan tee off pukul 06:30 WIB.

Acara ini makin meriah dengan perayaan hari ulang tahun bagi peserta turnamen yang berulang tahun bulan ini yang dilakukan dengan pemotongan kue ultah.

Panitia menyediakan 60 hadiah lucky draw serta grand prize sebesar Rp10 juta yang dipecah ke 10 peserta yang beruntung.

Dalam kesempatan tersebut para peserta juga memberikan sumbangan bagi korban bencana alam di Nusa Tenggara Timur yang terkumpul sebesar Rp 20 juta. Hampir separuh dari sumbangan itu berasal dari para pemenang grand prize.

Iron Card telah menyiapkan turnamen besar yakni 5th Olympic Jabar Amateur Open di Gunung Geulis Country Club pada 15-17 Juni 2021. Komunitas golf yang telah berkolaborasi dengan Iron Card akan mendapatkan harga khusus untuk mengikuti turnamen spesial ini.

Para pemenang

Keterampilan

Longest drive: Steve 240,53 m

Nearest to the pin: Edy S.  1,45 m

Flight C

Best nett 1: Lukmanul

Best nett 2: Abadi

Flight B

Best nett 1: Salim

Best nett 2: Rudy Margono

Flight A

Best nett 1: Gideon

Best nett 2: Sugiono Pandy

Overall

Best nett overall: Putra  nett 67 hcp 10

Best gross overall: Hansa  gross 70

Team

Best nett 1: MGI

Best nett 2: PT Gunung Baja Mulia

Best nett 3: ISP

Related posts

Greg Norman Pertanyakan Hak PGA Tour untuk Larang Pemain

Hasim

Iron Apex TCB Didesain untuk Golfer Elite

Hasim

Kenneth Henson Sutianto Taklukkan Hainan

Syam

Leave a Comment

twenty − five =