FeaturedTour News

Simsby Rengkuh Malaysia Open yang Dipersingkat 54 hole

Melewati berbagai penundaan ekstra panjang di Kota Permai Golf and Country Club, turnamen nasional Bandar Malaysia Open akhirnya rampung hari Minggu (8/3), hanya dalam 54 hole. Namun, penentuan pemenangnya sendiri perlu dilakukan dengan tambahan dua hole di panggung Playoff.

Trevor Simsby, Andrew Dodt, dan Jarin Todd harus mengulang hole 18 untuk menentukan nasib pemenang pertama Bandar Malaysia Open yang kembali sejak 2015. Dari skor yang sama 13-under, 203, Todd terusir cepat saat birdie putt 15 kakinya meleset dari harapan. Dodt, pegolf yang memuncaki dua putaran pertama memenuhi syarat birdie 8 kaki, yang dengan mudah ditiru Simsby kurang dari 1 meter.

Berjumpa hole 18 untuk ketiga kalinya di hari ini, Simsby memukul fairway mengikuti kata hatinya mengganti mengganti driver di Playoff pertama dengan 3-wood. Pukulan kedua agresifnya berlanjut dengan chip yang jatuh tepat 4 kaki di area green. Hal yang sulit disamai Dodt saat pukulan teenya terbang ke sisi kiri rough. Perlu usaha lay up ke tengah fairway, sebelum menyerah kalah saat putt 15 kakinya memerlukan dua pukulan par.

Simsby, 27, akhirnya mengambil gelar Asian Tour pertamanya dari musim keduanya di Asian Tour. Setelah lulus dari Universitas Washington, pegolf asal Carlsbad, California itu pergi ke Qualifying School 2019 dan mendapat dua kesempatan untuk bermain di Asian Tour juga Asian Development Tour.

Saat gagal mempertahankan kartu Asian Tour karena finis di urutan 84 Order of Merit, Simsby mengambilnya lagi lewat Top-7 Order of Merit Asian Development Tour 2019, dengan USD24.883. Di penampilan Asian Tour ke-12, Simsby menerima cek USD180.000 dari total hadiah USD1 juta, melejitkan peringkatnya ke No.2 Order of Merit.

Wade Ormsby yang menguasai urutan teratas dengan gelar Hong Kong Open, semakin menegaskan posisinya dengan Top-10 ketiganya. Charlie Wi, pemenang Malaysia Open 2006 menempati peringkat keempat bersama Rikuya Hoshino dan Kosuke Hamamoto.

Danny Masrin asal Indonesia mendapat 6 birdie saat melanjutkan putaran ketiga yang tertunda dari hole 7. Skor 5-under 67 itu mengantarkannya ke T.13, tertinggal satu tembakan di belakang Top-10 keduanya musim ini.

Related posts

Hideki Matsuyama Cetak Rekor Lapangan, Pimpin Menuju Akhir Pekan

Hasim

PGA Tour Kabarnya Tak Izinkan Pemainnya Bertanding di Saudi

Hasim

Berikut Ini Bayaran Tiap Pemain Sentry Tournament of Champions

Hasim

Leave a Comment

1 × five =