Foto SlideKomunitas

Makin Akrab lewat Mabar Iron Card–Masjakon di Senayan

Warna kuning mendominasi Senayan Golf Club pada Sabtu pagi (06/03/2021). Warna tersebut adalah warna T-shirt Iron Shot yang dipakai peserta dalam event Mabar (Main Bareng) Iron Card – Masjakon (Masyarakat Jasa Konstruksi).

Seperti yang disampaikan Joyada Siallagan, CEO Iron Card, kepada GolfJoy, Mabar tersebut khusus untuk client dan hanya diikuti oleh sekitar 8 – 10 flight.

Para peserta memulai permainan mereka dari Tee Box #1 dan Tee Box 10.

Tampaknya tidak semua client yang tampil dalam MABAR IRON CARD – MASJAKON tersebut telah saling kenal sebelumnya, sehingga suasana Tee Box #1 di Senayan Golf Club terasa sangat akrab.

Karena, selain berisi perbincangan yang berkaitan dengan golf, segala hal yang berkaitan dengan protokol kesehatan pun tak luput disinggung — utamanya yang berhubungan dengan adaptasi kebiasaan baru — setelah virus corona melanda seluruh dunia termasuk di Indonesia.

Usai setiap pairing group  mengawali permainan mereka di Tee Box #1, beberapa pegolf muda yang pagi itu bermain di Senayan Golf Club bertanya kepada GolfJoy.

“Om … Bapak-bapak yang tadi itu members Iron Card, ya?” kata salah seorang dari mereka.

“Dari informasi yang saya dapat, mereka adalah rekanan dan client dari pak Joyada, pendiri Iron Card. Memangnya kenapa?” GolfJoy bertanya balik.

“Pukulan swingnya jauh-jauh … Padahal mereka bukan anak-anak muda seperti kami he he he …,”

“Ya, begitulah faktanya seperti yang Bung Bung lihat.”

Sementara beberapa client dari Joyada Siallagan — CEO Iron Card — ketika berbincang dengan GolfJoy menyatakan sangat mengapresiasi dengan kehadiran Iron Card, karena kartu members tersebut adalah satu-satunya kartu members yang berlaku seumur hidup bagi para anggotanya — berbeda dengan card members lainnya yang ada di Indonesia.

Seperti diketahui Iron Card diperkenalkan kepada publik golf pada 17 Desember 2020. Dan, hanya dengan satu kali bayar senilai Rp 1000.000,- (satu juta rupiah) untuk seumur hidup.

Iron Card menawarkan banyak keuntungan bagi pemiliknya: mulai dari diskon lapangan, pro shop, restoran, konsultasi pajak gratis, konsultasi hukum sampai harga khusus untuk audit keuangan, pembuatan SKA, SKT serta SBU dan pelatihan brevet pajak.

Dalam Mabar Iron Card – Masjakon permainan para peserta berjalan lancar tanpa hambatan, karena pada Sabtu (06/03/21) pagi cuaca di DKI Jakarta cukup cerah. Sehingga belum sampai 180 menit pairing group yang dihuni CEO Iron Card – Joyada Siallagan – dan dua orang client-nya berhasil menyelesaikan permainan mereka di sembilan hole pertama.

Sambil menunggu kelanjutan permainan di sembilan hole kedua, CEO Iron Card yang low profile itu berbincang dengan caddie yang mendampingi permainan mereka.

Menjawab pertanyaan dari salah seorang caddie yang duduk di bangku shelter hole 10 par 3 mengenai Iron Card, sebagai CEO Joyada Siallagan berkata: 

“Dengan memiliki Iron Card, kalau kalian menghadapi masalah hukum dengan pacar, kalian bisa konsultasi dengan saya. Gratis.”

Tiga orang caddie yang mendampingi pairing Joyada Siallagan dan client-nya – tertawa mendengar penjelasan CEO Iron Card tersebut.

“Sudah punya pacar belum?” gurau Joyada Siallagan. Dan, ketiga caddie tersebut bersahutan menjawab “Belum … belum .. belum, Pak” sambil tertawa geli.

Dialog “sersan” (serius tapi santai) antara CEO Iron Card dan ketiga caddie tersebut tidak berlanjut, karena pairing group Joyada Siallagan dan client-nya harus melanjutkan permainan second.nine mereka dari Tee Box #10 Par 5.

Setelah seluruh peserta Mabar Iron Card – Masjakon berhasil menyelesaikan permainan mereka sebanyak 18 hole, ternyata tak ada seorang pemain pun yang berhasil mencetak pukulan Hole in One berhadiah cash money sebesar Rp 50.000.000,- yang disponsori oleh PT IRONINDO SUKSES PERKASA (ISP).

Berikut nama-nama pemenang Mabar Iron Card – Masjakon:

Best Gross Overall    Baria    gross 75

Best Nett Overall      Angga nett 67

Flight A

Eqbal   nett 67

Miki     nett 67

Flight B

Agus K  nett 68

Djadjuk  nett 68

(Liputan dan foto oleh Toto Prawoto)

Related posts

Walikota Cilegon Cup Golf Tournament 2023 Bantu Pembinaan Para Atlet Cilegon

Hasim

Turnamen 3 Negara Bunkers & Business Digelar Seru di Batam

Hasim

37 GA Gelar Gobar & Raker di Imperial Klub Golf

Toto Prawoto

Leave a Comment

two × 1 =